Yataqu kali ini mengunjungi salah satu ponpes yang berada di daerah kab. Bogor, ponpes tersebut bernama Hidayatul Ula, setelah kami lihat bahwa ponpes tersebut kekurangan mushaf al-Qur’an.
Maka dari itu Yataqu berinisiatif untuk memberikan 30 mushaf al-Qur’an, jumlah santri di sana terhitung 50 orang dan kebutuhan saat ini hanya 30 mushaf al-Qur’an.
Ini adalah salah satu amalan cerdas, karena santri akan menggunakan mushaf tersebut setiap hari, dan mengulang-ngulang bacaan ketiaka mereka menghafal.
Dan bayangkan betapa banyak pahala yang insyaAlloh didapat oleh para donatur. mudah-mudahan ini menjadi amal jariyah yang pahalanya tidak putus.
Adapun alamat terletak di Kp. Pabuaran, Desa Urug Kec. Sukajaya, Kab. Bogor.
Kami berdoa agar para dermawan selalu diberikan kelancaran dalam segala urusan, diberikan keistiqomahan dalam beramal sholeh dan dimasukan ke dalam surga-Nya bersama para nabi dan orang-orang sholeh. Aamiin…