Menjaga Aliran Kebaikan, Bantuan Pipa Air untuk Ponpes Nurul Fatah

Nurul Fatah

Pada tanggal 8 Februari 2025, Yataqu kembali menyalurkan amanah donatur dengan menyalurkan bantuan berupa uang tunai sebesar Rp. 4.000.000 kepada Pondok Pesantren Nurul Fatah. Bantuan ini diterima langsung oleh Ustadz Wahyudin selaku perwakilan ponpes yang berlokasi di Jl. Gunung Bunder 2, Kecamatan Pamijahan, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Ponpes Nurul Fatah saat ini menaungi 70 santri yang tengah menuntut ilmu agama. Salah satu kebutuhan mendesak yang mereka hadapi adalah ketersediaan air bersih untuk keperluan sehari-hari. Oleh karena itu, bantuan yang diberikan akan digunakan untuk pembelian pipa air sepanjang 50 meter guna memperlancar distribusi air di lingkungan pesantren.

Dalam suasana penuh syukur, Ustadz Wahyudin menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Yataqu serta para donatur yang telah berkontribusi dalam meringankan beban pesantren. Beliau berharap bantuan ini menjadi ladang pahala bagi semua pihak yang telah berpartisipasi.

Semoga dengan adanya dukungan ini, para santri semakin nyaman dalam menjalani aktivitas belajar dan ibadah mereka. Terima kasih kepada semua donatur yang telah berbagi kebaikan. Semoga Allah membalas dengan keberkahan dan kemudahan dalam setiap urusan. Aamiin.

You cannot copy content of this page

Chat Admin
1
Chat Kami Sekarang
Assalamualaikum.. Kak, ingin berdonasi sekarang ?
Anda akan Terhubung dengan admin melalui WhatsApp